• Berita, Kegiatan Pimpinan Daerah, Trending Topik ini ditulis pada 20 November 2022 oleh admin

     

    MTQ Sebagai Media Pemahaman Kandungan Alqur’an

    MUSABAQAH Tilawatil Qur’an (MTQ) adalah bagian syiar Islam, yang menumbuh kembangkan nilai – nilai Islam dalam kehidupan seorang muslim , sekaligus sebagai media untuk memberikan pemahaman yang mendalam kandungan Alqur’an, sebagai pedomen hidup umat Islam.
    Hal ini dijelaskan Bupati Kabupaten Berau, Sri Juniarsih Mas saat membuka MTQ ke-52 tingkat Kabupaten Berau tahun 2022 di Kecamatan Sambaliung, Sabtu (19/11) tadi malam. Acara tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Kabupaten Berau, Gamalis, Ketua LPTQ Kabupaten Berau, M Gazali, beberapa kepala OPD, Forkopimda, Muspika, anggota DPRD Berau, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.
    Oleh sebab itu MTQ sudah menjadi tradisi di Kabupaten Berau, yang diselenggarakan mulai dari tingkat hingga tingkat kabupaten. “Seperti kita ketahui bersama, sudah banyak qori dan qorih yang berprestasi, mulai MTQ tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional. Oleh karena itu Pemkab Berau sangat mendukung pembinaan terhadap generasi qur’ani, baik secara moril maupun materiel, kepada insan qur’ani yang berprestasi,” ungkap Sri Juniarsih
    Hal ini dapat dibukti seperti malam ini, akan diserahkan bonus kepada kafilah Berau yang berprestasi di ajang MTQ tingkat Provinsi di Kota Samarinda beberapa waktu lalu. Menurut Sri Juniarsih, ini sebegai wujud kebanggaan bagi Pemkab Berau. selain itu Pemkab Berau juga memberikan jaminan keselamatan selama berlangsungnya ajang MTQ ini, melalui kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Berau.
    “Dengan demikian saya berharap kepada ustadz, uztadza dan LPTQ terus mengembangkan dan membina anak – anak untuk membaca dan mengamalkan isi kandungan Alqur’an,” pintanya.
    Alqur’an dengan susunan kata yang indah, kalimat yang baik dan terang, serta gaya bahasa yang mengagumkan, memberikan inspirasi, membuktikan keagungan Allah SWT. “Semakin kita dalami kandungan Alqur’an, kita semakin yakin kebenaran firman Allah SWT. Demikian semakin kita lantunkan dengan indah, semakin terasa kedamaian, dan kesejukan dari pancaran Alqur’an,” kata Sri Juniarsih.
    Oleh sebab itu Sri Juniarsih mengajak masyarakat MTQ ke-52 btingkat Kabupaten Berau ini, sebagai ajang untuk meluaskan dan mensyiarkan kitab suci Alqur’an. “Saya optimis, dengan pembinaan Alqur’an dan dukungan penuh terhadap rumah ibadah, Insya Allah cita – cita kami meningkatkan kualitas sumber daya manusia, yang cerdas dan berbudi luhur akan terwujud,” tegasnnya. Tim Liputan (Oz)

    Bagikan Tulisan Ini :

    Comments

    comments



    Agenda Kegiatan
    Arsip Agenda »
    Jajak Pendapat
    • Bagaimana desain tampilan baru website ini?

      View Results

      Loading ... Loading ...
    Statistik Pengunjung
    Pengunjung Hari ini218
    Pengunjung Kemarin628
    Pengunjung Minggu ini4725
    Pengunjung Bulan ini5463
    Pengunjung Total918709

    Profil

    Informasi

    Layanan

    Infrastruktur

    Lain Lain